Saturday, November 14, 2015

DIKSAR 2 2015

Sabtu 14 November 2015, Kopma Unand mengadakan Pendidikan Dasar yang ke 2 di gedung F 1.5 dengan tema "Membangun Kader Koperasi Mahasiswa yang Berprinsip Koperasi dan Berazas Kekeluargaan". Harapannya dengan kegiatan kali ini kader Kopma selalu menjunjung tinggi azas dari koperasi yaitu kekeluargaan bukan mementingkan diri sendiri sehingga tercapainya tujuan dari koperasi yaitu kesejahteraan anggota. Kali ini peserta Diksar 2 diikuti 42 orang.

Sunday, November 8, 2015

Talkshow Nasional Bersama Billy Davidson

Tanggal 9 November 2015 Kopma Unand mengadakan acara Talkshow Nasional Bersama Billy Davidson dalam rangka Pekan Kreatifitas Kopma Unand di Convention Hall Universitas Andalas. Talkshow kali ini bertema kan "Business and Fashion Trend" menghadirkan narasumber Billy Davidson, Puteri Persahabatan Bahari Indonesia 2015 'Rani Komala Sari', Putri Hijab Indonesia 2015 'Yuliana Ristanti' dan Rina Surisda desainer Art dan Galery.
Dalam kesempatan kali ini Billy Davidson mengatakan bahwasanya konsep yang kuat menjadi hal yang penting dalam merintis usaha dan selalu berterima kasih atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan beserta keluarga dan teman-teman. Tidak hanya itu Puteri Persahabatan Bahari Indonesia juga memberikan tips fashion yang cocok melihat dari warna kulit, bentuk muka serta bentuk tubuh yang dimiliki.

Saturday, November 7, 2015

Seminar Internasional with Wempy Dyocta Koto

Seminar Internasional bertajuk “Creative Preneur “ dihelat oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Andalas (Kopma Unand) sebagai salah satu kegiatan dalam rangkaian acara Pekan Aktifitas Kopma Unand (PekanKU) 2015. Acara yang dilangsungkan pada Sabtu, 8 November 2015 di Convention Hall Universitas Andalas ini menghadirkan Wempy Dyocta Koto seorang pengusaha muda terkenal sebagai narasumbernya. Dihadiri lebih dari 800 orang peserta, seminar ini menyuguhkan kiat-kiat menjadi pengusaha sukses terutama untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Pandai membaca keadaan lingkungan sekitar salah satunya. Ia mengungkapkan dengan mengetahui apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh masyarakat, kita telah bisa menjadi seorang pengusaha yang kreatif. Contohnya saja, Indonesia adalah negara dengan 85% masyarakatnya beragama islam, sehingga pasar seperti jilbab atau mukena dapat menjadi pilihan yang tepat untuk berwirausaha.

Kemudian, pengusaha yang berasal dari Padang Panjang ini juga menekankan bahwa pendidikan merupakan salah satu unsur penting untuk menjadi pengusaha yang sukses. Apalagi aset terbesar dari Indonesia adalah masyarakatnya. Aset ini menjadi hal penting bagi Indonesia untuk menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) nantinya. Jadi dibutuhkan peningkatan mutu demi mencapai kesuksesan melalui pendidikan.

Intinya, Wempy mengatakan bahwa untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses dan kreatif, haruslah berfokus pada peluang-peluang besar yang ada di Indonesia. Diharapkan melalui seminar ini, peserta dan masyarakat umum lainnya memahami apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat dan berpotensi besar untuk mendapatkan keuntungan.

Friday, November 6, 2015

Pemenang Lomba Karya Tulis Nasional Se-Indonesia

Dalam rangka memeriahkan salah satu acara Pekan Aktifitas Koperasi Mahasiswa Universitas Andalas, Kopma Unand sebagai salah satu unit kegiatan mahasiswa dibidang perkoperasian berhasil mengadakan salah satu lomba karya tulis nasional tingkat universitas se-Indonesia dengan tema "Upaya Transformasi Perekonomian Di Indonesia Melalui Ekonomi Kreatif", yang diselenggarakan di pusat kegiatan mahasiswa Unand tepatnya diruang seminar PKM lantai 1 pada tanggal 6 November 2015. Yang mana pada ajang ini yang berhasil mencapai tahap akhir yaitu dari Universitas Jember dan Universitas Sebelas Maret sebagai finalis dalam lomba kali ini.
Pada perlombaan ini tim dari Universitas Jember berhasil meraih juara 1 dan 2 sedangkan Universitas Sebelas Maret meraih juara 3. Diharapkan melalui acara ini mahasiswa lebih bisa berperan aktif untuk memajukan perekonomian Indonesia melalui jalur ekonomi kreatif.

Tuesday, November 3, 2015

Lomba Debat Koperasi SMA/Sederajat se-Sumatera Barat

Tanggal 3 November Kopma Unand mengadakan acara lomba debat koperasi SMA/Sederajat se-Sumatera Barat dengan tema "Perkembangan Koperasi Terhadap Perekonomian Indonesia". Kegiatan ini salah satu dari rangkaian acara PekanKu 2015. Bertempat di PKM Unand lantai 1, kegiatan ini diikuti oleh 16 tim dari berbagai SMA di Sumatera Barat.

Pemanangnya adalah :
Juara 1 : SMA 1 Pasaman
Juara 2 : SMA 1 Gunung Talang
Juara 3 : SMA 1 Padang

Talkshow Nasional Kopma Unand bersama Elzatta Hijab dan Dauky Fashion (PekanKu 2015)

Tanggal 1 November 2015 kemarin, Kopma Unand menggelar Talkshow Nasional bersama Elzatta Hijab dan Dauky Fashion dalam rangkaian acara Pekan Aktifitas Kopma Unand (PekanKU). Disini peserta bukan hanya mendapatkan kupon diskon dari Elzatta, tetapi peserta juga bisa langsung bertanya kepada Miss Hijab Elzatta (Ina Binandari) bagaimana cara memasang hijab yang sesuai dan benar.
Acara ini berlangsung di perpustakaan lantai 5 Universitas Andalas pada pukul 11.00 WIB.

Funtastic PekanKu 2015

Funtastic yang merupakan salah satu rangkaian acara PekanKU tanggal 2 November telah mengadakan lomba Accoustic di PKM lantai 1. Kegiatan ini diikuti 20 grup dengan pemenangnya adalah :
Juara 1 : Twelvevista Coustic
Juara 2 : Juju Company
Juara 3 : Maybe
Selain itu, Funtastic PekanKU 2015 juga mengadakan Donor Darah dan bekerjasama dengan UKM KRS PMI Unand. Donor darah ini berlangsung dari tanggal 3-4 November dan bertempat di lapangan parkir PKM.
Selanjutnya, kegiatan Funtastic lainnya pada tanggal 4 November adalah :
1. SUC (non competition)
2. Penghargaan dan Penganugrahan kepada Karyawan
3. Potong Kue Bersama
4. Funniest Video Kontes
5. Dubmash Competiton
6. Meme Contest
7. Foto kontes with Elzatta Hijab dan Dauky Fashion
8. Selfie Kontes
9. Wardah Welfie Competition

Saturday, October 31, 2015

BBMK Kopma Unand 2015

BBMK (Bina Bakat Minat dan Kepemimpinan), merupakan sarana perkenalan Unit kegiatan Mahasiswa kepada mahasiswa baik itu ditingkat fakultas maupun tingkat universitas. Setiap tahun Kopma Unand selalu mengadakan kegiatan ini. Pada tahun 2015 tercatat 132 orang peserta BBMK. Kegiatan yang dilakukan peserta bukan hanya materi di dalam ruangan tetapi mereka juga ikut dalam kegiatan bazar Pekan-Ku, harapannya dengan kegiatan ini mereka bisa menumbuhkan jiwa entrepeneur. 

Sunday, October 25, 2015

Seminar Nasional Kopma Unand bersama Oriflame

Tanggal 24 November 2015 kemarin, Kopma Unand menggelar Seminar Nasional bersama Oriflame dalam rangkaian acara Pekan Aktifitas Kopma Unand (PekanKU). Seminar yang mengangkat tema "Nggak Perlu Nunggu Tamat Kuliah Kalau Ingin Berpenghasilan Gede" diisi dengan materi fashion and beauty, testimoni serta kiat-kiat mendapatkan penghasilan besar sebelum tamat kuliah.
Acara ini berlangsung di perpustakaan lantai 5 Universitas Andalas selama lebih kurang 2 jam. Pematerinya adalah direktur Sales Manager Oriflame dari Pekanbaru.

Thursday, October 22, 2015

PEMENANG Lomba Karya Tulis Nasional PekanKU 2015

5 Karya Terbaik Lomba Karya Tulis Nasional PekanKU 2015

1. Karya tulis dengan judul "PERAN EVENT MARKETING PARIWISATA DALAM
    MENGEMBANGKAN INDUSTRI KREATIF"

    UNIVERSITAS JEMBER
    Atas nama : - Nadia Azalia Putri
                        - Ardhian Hadi Mahendra

2. Karya Tulis dengan judul "TRANSFORMASI PEREKONOMIAN INDONESIA MELALUI
    INDUSTRI KREATIF BERBASIS BUDAYA"
  
    UNIVERSITAS JEMBER
    Atas nama : - Esterina Danar Puja Hartini
                        - Hirawresti Langen Apsari
                        - Dea Annisa Parahita

3. Karya tulis dengan judul "PEMBENTUKAN DESA WISATA BAHARI DI BALI UTARA
    UNTUK MEMAJUKAN INDUSTRI PARIWISATA DI INDONESIA"

    UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
    Atas nama : - Arif Munandar
                        - Imam Setiawan
                        - Mukti Ali Asyadzili

4. Karya tulis dengan judul "SKETSA EKONOMI KREATIF BATIK GIRLI"
   
    UNIVERSITAS SEBELAS MARET
    Atas nama : - Didin Dinda Rukmana
                        - Fitri Damayanti
                        - Maflahah

5. Karya tulis dengan judul "MENUMBUHKEMBANGKAN PELAKU INDUSTRI KREATIF
    MELALUI JENDELA PELUANG BONUS DEMOGRAFI SEBAGAI STRATEGI
    MENINGKATKAN DAYA SAING INDONESIA DI ERA MEA"
   
    UNIVERSITAS BRAWIJAYA
    Atas nama : - Djairan
                        - Candra Dwi Siswanto
                        - Dyah Ali Suryaningsih

Selamat kepada tim yang sudah lolos 5 besar. Bagi yang belum lolos tetap semangat karena kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda dan tim yang sudah lolos tidak hadir waktu persentasi dinyatakan gugur. Tim yang lolos 5 besar akan dihubungi oleh panitia.

Wednesday, October 21, 2015

BAZAR BUKU 2015

Salah satu rangkaian acara PekanKU 2015 adalah bazar buku yang dilaksanakan dari tanggal 18 Oktober 2015 hingga 8 November 2015 di PKM lantai 1 Universitas Andalas. Dibazar ini terdapat buku-buku dengan banyak genre, bukan hanya untuk perkualiahan, tapi juga ada buku umum, novel, komik, dll. Harganya pun sangat cocok dengan kantong mahasiswa. Bagi kamu yang lagi cari buku murah, bisa datang ke bazar buku kami. Jangan sampai ketinggalan !

Monday, October 5, 2015

PERPANJANGAN LKTN Pekan-Ku 2015

Ayooooooo kesempatan teman-teman sekalian untuk mengumpulkan karya - karya terbaiknya diperpanjang hingga 10 Oktober, buruan karena kesempatan besar seperti ini nggak bakalan ada lagi !

Thursday, August 20, 2015

LKTN PEKANKU 2015


Lomba Karya Tulis Nasional (LKTN) dalam rangkaian event PEKANKU. Lomba ini diperuntukkan bagi seluruh mahasiswa di Indonesia, dengan tema Karya Tulis adalah "Upaya Transformasi Perekomian di Indonesia Melalui Ekonomi Kreatif".

SYARAT DAN KETENTANUAN
  • Kompetisi ini terbuka bagi seluruh mahasiswa S1/D3 yang masih aktif diseluruh tinggi negeri maupun swasta di Indonesia.
  • Peserta maksimal tiga orang yang masih berstatus sebagai mahasiswa aktif di universitas.
  • Biaya pendaftaran sebesar Rp 125.000,00.
  • Batas pendaftaran terakhir adalah 18 Oktober 2015.
  • Karya paling lambat diterima panitia 18 Oktober 2015 pukul 24.00 WIB  dalam bentuk file PDF softcopy. Softcopy karya dan scan bukti pembayaran dikirim ke alamat email lktnpekanku2015@gmail.com.
  • Soft copy dikirim dengan format .PDF.
  • Seluruh anggota tim harus sesuai dengan identitas yang didaftarkan pada panitia pada saat pendaftaran ulang.
  • Setiap perguruan tinggi dapat mengirimkan lebih dari satu tim.
  • Pemenang 5 besar akan dihubungi melalui telepon atau email pada pada19 Oktober 2015
  • Lima peserta terbaik diwajibkan mempresentasikan lomba pada tanggal 06 November 2015. Tim yang tidak dapat hadir akan didiskualifikasi. Konfirmasi kesediaan hadir paling lambat tanggal 18 Oktober 2015
  • Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Panitia memiliki wewenang untuk mengambil keputusan secara tegas dan konsisten atas seluruh kondisi yang tidak diatur dalam ketentuan. Hasil keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

FORMAT PENULISAN KARYA TULIS
Sistematika penulisan hendaknya berisi rancangan yang teratur sebagai berikut:
1. Cover, yang terdiri dari :
    a. Judul Paper
    b. Tema yang diambil
    c. Anggota Tim
    d. Asal Universitas (beserta logo Universitas masing-masing)
    e. Desain cover bebas sesuai kreatifitas peserta.
2. Lembar Pengesahan (oleh seluruh tim penyusun)
3. Abstrak
4. Kata Pengantar
5. Daftar Isi
6. BAB I. Pendahuluan : terdiri dari latar belakang dan tujuan
7. BAB II. Pembahasan
8. BAB III. Penutup : terdiri dari kesimpulan, saran dan keterbatasan penulisan
9. Daftar Pustaka
10. Bagian Akhir
     a. Lampiran (jika diperlukan)
     b. Daftar Riwayat Hidup Penulis (Biodata, Curriculum Vitae) yang wajib disertai dengan alamat lengkap, alamat email, nomor telepon yang bisa dihubungi dan 2 (dua) lembar fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa.

PERSYARATAN PENULISAN
  • Naskah ditulis keseluruhan maksimal 30 halaman. 
  • Menggunakan Bahasa Indonesia baku dengan tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, mengutamakan istilah yang mudah dimengerti, dan tidak menggunakan singkatan.
  • Penulisan Karya menggunakan font Times New Roman size 12 (kecuali untuk judul menggunakan font Times New Roman size 14), spasi 1,5.
  • Batas pengetikan :
Samping kiri 3 cm
Samping kanan 2,54 cm
Batas atas 2,54 cm, dan
Batas bawah 2,54 cm

Pengiriman Karya Tulis
1. Karya yang dikirimkan merupakan karya orisinil.
2. Karya dikirim dalam bentuk softcopy.
    Softcopy dikirim melalui email lktnpekanku2015@gmail.com
3. Menyertakan dokumen – dokumen
    a. Scan kartu tanda mahasiswa
    b. Foto berwarna terbaru ukuran 4x6  (2 lembar)
4. Ketentuan email sebagai berikut :
    a. Subject email : LKTN PEKAN-KU 2015
    b. Email berisi profil singkat masing-masing peserta dengan data wajib adalah nama lengkap,
        nomor induk mahasiswa, perguruan tinggi, jurusan dan fakultas, alamat saat ini, dan nomor hp.
5. Konfirmasi pendaftaran dan pengiriman karya tulis dapat dilakukan melalui sms dengan
    format : Nama Ketua Tim (spasi) Judul Karya tulis. Kirim ke Desi(081266473118) atau
    Nabila (0
81266139808).

Kontribusi/biaya: Rp 125.000 / tim** (**Satu tim beranggotakan max. 3 orang)
Pembayaran dapat dilakukan secara :
  • Langsung ke sekretariat Kopma Unand : Gedung PKM Lt.2 Sayap Kiri Kampus Unand Limau Manis, Padang.
  • Transfer ke rekening :
            Bank Nagari
Nomor Rekening       : 2102.0210.08128.3
Atas Nama               : Kopma Unand
              Bank BNI
Nomor Rekening       : 0267960137
Atas Nama               : Nadia Fazira

                                                 
CP: Desi(081266473118) atau Nabila (081266139808)



PEKAN AKTIFITAS KOPMA UNAND (PEKANKU) 2015 kembali digelar !

Kopma Unand akan menggelar ajang kompetisi antar mahasiswa se-Indonesia tahun ini. Dengan nama yang sama dengan tahun sebelumnya yakni PEKAN AKTIFITAS KOPMA UNAND (PEKANKU) 2015, kegiatan tersebut rencananya akan dilaksakan pada 19 Oktober - 8 November 2015 di Universitas Andalas.
Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah Cooperative Spirit On Young Entrepreneurdengan beberapa rangkaian acara, yaitu :
1. Talkshow
2. Workshop
3. Lomba Karya Tulis Tingkat Nasional (LKTN)
4. LombaDebat Koperasi Tingkat SMA Se-Sumatera Barat
5.
Bazar PekanKU Fair
6.
Funtastic Kopma
Nah, bagi yang tertarik dan ingin berpartisipasi, dapat mengh
ubungi kami
Facebook         : Kopma
Unand
Twitter             : @kopma
unand         
Atau bisa langsung mengunjungi Sekretariat Kopma Unand di gedung PKM lantai 2 Universitas Andalas.

Wednesday, June 17, 2015

RAMADHAN 1436 H

Ramadhan telah datang. Mari tingkatkan ibadah kita dibulan yang suci ini untuk bekal akhirat nanti. 
Segenap keluarga besar Kopma Unand mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa ramadhan 1436 H. Mohon maaf lahir dan bathin.





Tuesday, June 9, 2015

Malam Malapeh Alumni

Untuk pertama kalinya, Kopma Unand menggelar acara Malam Malapeh Alumni atau yang akrab disebut MMA. Konsep acaranya sama dengan MMA yang biasa digelar oleh fakultas-fakultas di Universitas Andalas. Nah kali ini MMA Kopma Unand dipersembahkan untuk anggota Kopma Unand yang wisuda periode II. Sebelumnya yuk kita ucapin dulu selamat kepada :
  1. Fernanda Amny S., S.Sos
  2. Robby Aidil Putra, S.Sos
  3. Mhd. Fadhil Imanuddin, S.E
  4. Efri Eka Putra, S.E 
  5. Gusna, S.E 
  6. Yuseska Putri, S.E 
  7. Arifa Sabardilla, S.E 
  8. Nashabilla Utami J., S.E 
  9. Hesty Wulandari, S.E 
  10. Velda Putri Verini, S.E 
  11. Novita Dwi Sylviandhani, S.E 
  12. Septi Safrianti, S.P 
  13. Ihsan Wahyudi, S.Farm 
  14. Hurriyah, S.Tp 
  15. Linda Suhartati, S.Pt 
  16. Randa Kristoni, S.Pt 
  17. Nindy Amanda Sari, S.Farm
Semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat :)
Acara MMA ini diadakan pada hari Kamis, 4 Juni 2015 di ruang Seminar PKM lt 1. Dibuka dengan tari pasambahan oleh anggota Kopma pukul 21.00 WIB, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci alquran, kata sambutan, hingga sharing-sharing pengalaman oleh wisudawan/ti.